NarasiTimur
Beranda Peristiwa Cuaca Ekstrem Picu Banjir di Pulau Hiri, 8 Rumah Terendam

Cuaca Ekstrem Picu Banjir di Pulau Hiri, 8 Rumah Terendam

Salah satu rumah warga yang terdampak banjir di Kelurahan Tafraka, Pulau Hiri (Istimewa)

Narasitimur – Banjir melanda Kelurahan Tafraka, Kecamatan Pulau Hiri, Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara, pada Selasa, (13/1/2026). Banjir dipicu oleh tingginya intensitas hujan yang mengguyur wilayah tersebut sejak dini hari.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ternate, Ferry Hamdany Wolley, mengatakan berdasarkan laporan awal terdapat delapan rumah warga yang terdampak banjir.

“Informasi yang kami terima ada delapan rumah terdampak. Kejadian dilaporkan sekitar pukul 05.00 WIT,” ujar Ferry.

Ia menjelaskan, BPBD telah mengarahkan tim untuk turun ke lokasi guna melakukan penanganan dan pendataan. Namun upaya tersebut terkendala cuaca buruk.

“Tadi pagi tim sudah kami arahkan untuk turun, tetapi karena kondisi cuaca masih buruk, penanganan di lapangan sementara ditunda dan akan dilanjutkan besok,” katanya.

Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Sultan Baabullah Ternate mengeluarkan peringatan dini cuaca. BMKG melaporkan terpantau adanya bibit siklon 91W yang memicu terbentuknya pola konvergensi dan belokan angin di wilayah Maluku Utara.

Kondisi tersebut menyebabkan peningkatan pertumbuhan awan hujan serta kecepatan angin di hampir seluruh wilayah Maluku Utara, sehingga berpotensi menimbulkan cuaca ekstrem.

BPBD Kota Ternate mengimbau masyarakat, khususnya warga di wilayah rawan banjir dan longsor, agar tetap waspada dan berhati-hati mengingat kondisi cuaca yang masih belum membaik. Warga juga diminta mengikuti informasi resmi dari BMKG serta segera melapor kepada pihak terkait jika terjadi keadaan darurat. (*)

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan