NarasiTimur
Beranda Publik Tiga Besar Direksi dan Dewan Pengawas Perumda Ake Gaale Mengerucut

Tiga Besar Direksi dan Dewan Pengawas Perumda Ake Gaale Mengerucut

Kantor Perumda Ake Ga’ale (Angga/Narasitimur)

Narasitimur – Panitia Seleksi (Pansel) Terbuka Jabatan Direktur dan Dewan Pengawas Perumda Air Minum Ake Gaale Kota Ternate resmi mengumumkan tiga besar hasil seleksi terbuka untuk periode jabatan 2026–2029.

Pengumuman tersebut tertuang dalam Pengumuman Nomor: 09/PANSEL-PERUMDA/2026 tentang tiga besar hasil seleksi Jabatan Direktur Perumda Air Minum Ake Gaale Kota Ternate Tahun Anggaran 2025, yang ditetapkan berdasarkan hasil wawancara akhir bersama Wali Kota Ternate selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM).

Berdasarkan hasil seleksi, tiga besar calon Direktur Perumda Air Minum Ake Gaale Kota Ternate masing-masing adalah Firman Sjah dengan total nilai 7,409, Muhammad Riswan Ilyas dengan nilai 7,378, dan Djasman Abubakar dengan nilai 7,342.

Selain itu, Panitia Seleksi juga mengumumkan tiga besar hasil seleksi terbuka Jabatan Dewan Pengawas Perumda Air Minum Ake Gaale Kota Ternate melalui Pengumuman Nomor: 10/PANSEL-PERUMDA/2026.

Untuk posisi Dewan Pengawas, tiga besar peserta yang dinyatakan lolos masing-masing adalah Samin Marsaoly dengan nilai 7,93, Anwar Hasjim dengan nilai 7,27, dan Lutfi Buamonabot dengan nilai 7,25.

Ketua Panitia Seleksi yang juga Sekretaris Daerah Kota Ternate, Rizal Marsaoly, menyampaikan bahwa seluruh tahapan seleksi telah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan dan mekanisme yang berlaku.

Pengumuman hasil seleksi tersebut ditetapkan di Ternate pada (26/1/2026) dan menjadi dasar bagi penetapan pejabat definitif Direktur dan Dewan Pengawas Perumda Air Minum Ake Gaale Kota Ternate periode 2026–2029. (*)

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan