NarasiTimur
Beranda Peristiwa KM Cahaya Timur 02 Terbalik di Perairan Halmahera Utara, Dua ABK Masih Dalam Pencarian

KM Cahaya Timur 02 Terbalik di Perairan Halmahera Utara, Dua ABK Masih Dalam Pencarian

Tim SAR gabungan lakukan pencarian terhadap dua ABK yang masih hilang (Humas Basarnas/Narasitimur)

Narasitimur – Kapal Motor (KM) Cahaya Timur 02 dilaporkan terbalik di perairan Pulau Doi, Kabupaten Halmahera Utara, pada Senin, (7/7/2025).

Kejadian ini menyebabkan dua orang anak buah kapal (ABK) hilang dan hingga kini masih dalam pencarian oleh tim SAR gabungan.

Laporan awal diterima oleh Kantor Pencarian dan Pertolongan Ternate melalui Pos SAR Tobelo pada Selasa dini hari pukul 02.30 WIT, setelah pemilik kapal, Lutfi, melaporkan insiden tersebut via telepon.

Lokasi kejadian diperkirakan berada pada koordinat 2°18’29.40″N / 127°32’12.00″E, dengan jarak sekitar 35 mil laut dari Pos SAR Tobelo.

Kepala Kantor SAR Ternate, Iwan Ramdani, menjelaskan bahwa kapal berangkat dari Bitung pada 5 Juli 2025 pukul 22.00 WIT menuju perairan Pulau Doi untuk memancing ikan tuna.

Pada 7 Juli sekitar pukul 19.00 WIT, kapal mengalami cuaca buruk hingga miring ke kiri. Para ABK berusaha menyeimbangkan kapal, namun gagal, dan 14 orang di antaranya melompat ke laut dan naik ke sekoci.

Sekoci kemudian hanyut hingga bertemu kapal KM Mitra Sejati, yang membantu melakukan pencarian terhadap dua ABK yang masih berada di kapal. Namun saat kapal ditemukan, posisi KM Cahaya Timur 02 sudah dalam keadaan terbalik dan kedua korban tidak ditemukan.

Tim SAR dari Pos SAR Tobelo bergerak menuju lokasi kejadian pada Selasa pagi pukul 05.00 WIT menggunakan RIB 03 untuk melaksanakan pencarian.

Operasi SAR melibatkan sejumlah unsur seperti TNI/Polri, Pos Polair Tobelo, Pos AL Tobelo, serta pemilik kapal. Hingga saat ini, pencarian terhadap dua korban masih berlangsung.

Jumlah korban dalam insiden ini sebanyak 16 orang. Sebanyak 14 orang selamat, sementara dua lainnya masih dalam pencarian. (*)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan