Selama 4 Hari, Puskesmas Cio Maloleo Morotai Gelar Cek Kesehatan Gratis
Narasitimur – Puskesmas Cio Maloleo Kecamatan Morotai Selatan Barat, Pulau Morotai, Maluku Utara, menggelar posyandu sekaligus cek kesehatan gratis bagi warga di Desa Cio Dalam Kecamatan Morotai Selatan, pada Senin (3/11/2025).
Kepala Puskesmas (Kapus) Cio Maloleo Wirna kepada narasitimur id, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung selama empat hari dimulai sejak hari ini. Ia menambahkan bahwa dalam kegiatan tersebut, pihaknya bekerja sama dengan pemerintah desa setempat, dan Forkopimcam yang ada di Desa Cio Dalam.
“Posyandu dan sekaligus dirangkaikan dengan pemeriksaan kesehatan gratis selama empat hari. Hari Senin di Cio Dalam, Selasa di Cio Gerong, hari Rabu di Cio Maloleo, dan Kamis di Loloro. Puskemmas bekerja sama dengan pemerintah desa dan Forkopimcam,” jelasnya.
Wirna berharap seluruh warga mendapatkan pelayanan pemeriksaan secara gratis ini, sehingga puskesmas juga bisa mencapai target yang diberikan Kementerian Kesehatan
Dalam kegiatan tersebut, turut pula dihadiri oleh Camat Kecamatan Morotai Selatan Barat Syamsul Bachri Yakub Noho, Kepala Desa Cio Dalam Abrikel Mockar, unsur Forkopimcam dan masyarakat. (*)





