NarasiTimur
Beranda Publik Tempo Digugat Rp200 Miliar, Jurnalis Ternate Anggap Ancaman Demokrasi

Tempo Digugat Rp200 Miliar, Jurnalis Ternate Anggap Ancaman Demokrasi

Aksi solidaritas aliansi jurnalis Ternate (Narasitimur)

Narasitimur – Aliansi Jurnalis di Maluku Utara menggelar aksi solidaritas mendukung Tempo yang digugat Menteri Pertanian Amran Sulaiman senilai lebih dari Rp200 miliar. Aksi berlangsung di depan Kantor Wali Kota Ternate, Selasa (4/11/2025).

Gugatan tersebut dilayangkan terkait laporan utama Tempo berjudul “Poles-Poles Beras Busuk” yang dinilai merusak citra Menteri Pertanian dan kementeriannya.

Ketua AJI Ternate, Yunita Kaunar, dalam orasinya menilai langkah hukum itu sebagai bentuk tekanan terhadap media dan kritik publik.

“Aksi ini bukan hanya soal Tempo, tapi tentang kebebasan pers yang coba dibungkam. Pembungkaman media sama dengan membungkam suara rakyat,” tegas Yunita.

Wartawan Tempo yang juga pengurus AJI Ternate, Budy Nurgianto, mengingatkan agar pemerintah tidak kembali menggunakan kekuasaan untuk mengontrol media.

“Kita pernah melewati masa kelam ketika pers dibatasi. Gugatan seperti ini berpotensi mengembalikan situasi itu,” ujarnya.

Perwakilan IJTI Maluku Utara, Ikbal Arsad, menambahkan bahwa gugatan tersebut merupakan ancaman nyata terhadap independensi jurnalis.

“Ini bukan sekadar sengketa pemberitaan, tetapi upaya membatasi kritik terhadap kekuasaan,” kata Ikbal.

Aksi solidaritas ini diikuti AJI Ternate, LBH Marimoi, LPM Aspirasi, LPM Mantra, IJTI, AMSI, Pelita, SIEJ, Pers Hukrim, dan PWI Ternate. Mereka mendesak agar upaya intimidasi terhadap pers dihentikan. (*)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan