NarasiTimur
Beranda Publik Dinkes Tidore Akan Bangun Labkesmas, Anggarannya Rp12,9 Miliar

Dinkes Tidore Akan Bangun Labkesmas, Anggarannya Rp12,9 Miliar

Ilustrasi (Istimewa/narasitimur)

Narasitimur – Pemerintah Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, melalui dinas kesehatan akan membangun laboratorium kesehatan masyarakat (Labkesmas) di Kelurahan Indosiana, Kecamatan Tidore.

Menurut Kepala Kesehatan Kota Tidore Kepulauan Saiful Salim saat dikonfirmasi, Selasa (8/7/2025), pengerjaan proyek ini akan dimulai pada semester kedua tahun ini. Hanya saja, saat ini masih tahapan tender.

“Anggaran pembangunan labkesmas Rp12 miliar lebih tahun ini. Lokasi di Kelurahan Indosiana,” kata Saiful.

Berdasarkan laporan LPSE Kota Tidore Kepulauan, tender proyek ini masih berstatus pembuktian kualifikasi. Proyek bersumber dari DAK 2025 sebesar Rp12.935.733.700.

Proyek ini diikuti oleh enam perusahaan kontraktor di antaranya CV Arcitama Karya Beton, CV Petra Jaya Abadi, CV Halbar Pratama, CV Calysta Persada Utama, dan CV Ayamor Sejahtera Abadi. Sedangkan satu perusahaan yakni CV Trikarya Pratama tidak memasukan penawaran.

Dalam tender ini, CV Arcitama Karya Beton menawarkan nilai proyek lebih rendah dari empat perusahaan lainnya, yakni Rp10.540.475.963.

Terpisah, Kabag ULP Wahid Saraha saat dikonfirmasi mengaku pihaknya tengah melakukan proses pembuktian menuju pengumuman pemenang tender.

“Saat ini tahapan pembuktian, setelah ini akan diumumkan nama pemenang tender,” akunya. (*)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan