NarasiTimur
Beranda Publik Musda Pemuda Muhammadiyah Halmahera Barat Soroti Harmonisasi Pembangunan

Musda Pemuda Muhammadiyah Halmahera Barat Soroti Harmonisasi Pembangunan

Musyawarah Daerah (Musda) II Pemuda Muhammadiyah (Tim/Narasitimur)

Narasitimur – Musyawarah Daerah (Musda) II Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Halmahera Barat resmi dibuka pada Kamis (15/5/2025), oleh Staf Ahli Bupati Bidang Politik dan Pemerintahan, Hi. Imrad Idrus, yang mewakili Pemerintah Daerah.

Dalam sambutannya, Imrad menyampaikan apresiasi atas peran strategis Pemuda Muhammadiyah sebagai generasi penerus dan agen perubahan.

Mengusung tema “Pemuda Negarawan: Harmonisasi Memajukan Halmahera Barat”, Musda ini dinilai relevan dalam menjawab tantangan sosial, ekonomi, dan teknologi di era saat ini.

“Kita butuh pemuda yang tidak hanya berjiwa pemimpin, tapi juga mampu mengharmonisasikan kemajuan daerah dengan nilai kebangsaan dan keislaman,” ujar Imrad.

Sekretaris PW Pemuda Muhammadiyah Maluku Utara, Samsir Hamazen, dalam kesempatan yang sama menegaskan pentingnya kolaborasi antar kader dan struktur organisasi.

Ia mendorong keterlibatan aktif pemuda dalam bidang pendidikan, sosial, dan kebudayaan serta pemanfaatan peluang pendidikan tinggi melalui beasiswa di Universitas Muhammadiyah.

Ketua Pemuda Muhammadiyah Halbar, Sukran Bambang, menyatakan bahwa tema Musda merupakan refleksi semangat persatuan dan sinergi lintas elemen masyarakat.

“Pembangunan daerah yang berkelanjutan memerlukan harmonisasi dan partisipasi aktif dari seluruh pihak,” ucapnya.

Musda ini diharapkan melahirkan gagasan progresif dan memperkuat kontribusi pemuda dalam pembangunan Halmahera Barat yang berkeadilan dan berkelanjutan. (*)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan